Selasa, 12 November 2013

Magnet Mencegah Bengkak Akibat Gigitan Serangga

Pernah di sengat lebah ? Wow, jangan di tanya bagaimana rasanya. Pedih, sebut-senut, gatal dan membuat badan meriang, panas dan dingin, terkadang kepala ikut pusing. Lebah merupakan sekelompok besar serangga yang dikenal karena hidupnya berkelompok meskipun sebenarnya tidak semua lebah bersifat demikian. Sebagai serangga, ia mempunyai tiga pasang kaki dan dua pasang sayap. Biasanya lebah membuat sarangnya di atas bukit, di pohon kayu dan pada atap rumah.
 
Kelihatannnya sepele, hanya digigit seekor lebah kecil yang tak sampai sejempol tangan besarnya. Tetapi kalau sudah kena gigitannya, wadehhhhhh di jamin akan lebih berhati-hati lagi ketika bertemu lebah. Beberapa hari yang lalu, tangan anak saya tanpa segaja di sengat lebah. Tentu saja anak saya yang baru berumur 4 tahun menangis menjerit-jerit. Saya percaya, pasti sakit sekali, karena beberapa bulan sebelumya,suami saya juga di sengat lebah dan luar biasa dampaknya. Selain bengkak memarah, badan suami meriang, pusing dan semalaman tidak bisa tidur karena merasakan badan yang tidak enak.
Atas saran dari saudara saya, sebuah magnet ditempelkan tepat pada tangan bengkak anak saya. Dan luar biasa, saya melihat sendiri, tangan anak saya tak sembap bengkak, hanya sedikit memerah. Rasanya masuk akal juga, karena selama ini magnet atau yang disebut besi berani ternyata tidak hanya berguna untuk kompas dan industri manufaktur saja. Ternyata magnet memiliki manfaat lain untuk membantu menyembuhkan beberapa penyakit. Dan dipasaran sudah banyak produk kesehatan yang mengatasnamakan magnet sebagai alat penyembuh.

Sebuah penelitian oleh University of Virginia membuktikan bahwa magnet dapat mengurangi pembengkakan. Ilmuwan menemukan bahwa magnet statis mampu mengurangi pembengkakan kaki belakang tikus hingga 50 persen. Teorinya adalah daerah yang terkena kalsium dalam sel otot menyebabkan pelebaran pembuluh darah arteri. Dengan memaparkan magnet, pelebaran tersebut dapat dikurangi.

Dari pengalaman saya, tak ada salahnya mencoba mengurangi bengkak akibat gigitan serangga/lebah dengan mengunakan magnet.
 

Tidak ada komentar: